Infomation ruo-shumen Education

Apa Itu Jurusan Farmasi? Bagaimana Prospek Lapangan Kerja dan Gaji

Puncak Covid-19 beberapa tahun lalu menjadi pengingat kita betapa krusialnya peran tenaga medis di Indonesia. Banyaknya korban yang terkena virus tidak sebanding dengan tenaga medis yang tersedia. Hal inilah yang menjadi penyebab mengapa tenaga medis begitu penting. Mereka mengemban tanggung jawab besar sebagai garda terdepan dalam mengatasi kesehatan.

Pentingnya kuliah Farmasi di Indonesia

Salah satu tenaga medis yang memiliki peranan penting adalah apoteker sebagai penyelenggara layanan kesehatan. Apoteker memiliki tugas untuk meliputi distribusi obat, menjaga kualitas penyimpanan obat, hingga menyeleksi dan memusnahkan obat-obatan yang sudah kadaluwarsa.

Tidak sembarang orang bisa menjadi seorang apoteker. Untuk menjadi seorang apoteker, kamu perlu mengikuti kuliah Farmasi di perguruan tinggi. Tidak sampai di sana, setelah lulus dari perguruan tinggi kamu masih diharuskan mengikuti pendidikan profesi apoteker hingga mendapatkan gelar Apoteker (Apt.). Ketahui rekomendasi dan biaya kuliah farmasi pada artikel ini.

Tenaga medis yang dibutuhkan Indonesia

Indonesia dengan jumlah penduduknya yang lebih dari 250 juta jiwa ternyata belum memiliki jumlah tenaga medis yang ideal. Menurut Kepala Bagian Kepegawaian dan Umum Direktorat Jenderal Kefarmasian dan Alat Kesehatan Kementerian (Ditjen Farmalkes) Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, sampai pada tahun 2019 Indonesia masih defisit berbagai jenis tenaga kesehatan.

Berikut ini adalah daftar jumlah tenaga medis yang dibutuhkan Indonesia menurut Permenkes 75 Tahun 2014 dan Permenkes 9 Tahun 2014:

Tenaga Kesehatan Masyarakat

Tenaga Kesehatan Masyarakat menurut UU No. 36 Tahun 2014 terdiri dari epidemiolog kesehatan, tenaga promosi kesehatan, dan ilmu perilaku, pembimbing kesehatan kerja, tenaga medis administrasi dan kebijakan kesehatan, tenaga biostatistik dan kependudukan, serta tenaga kesehatan reproduksi dan keluarga. Setidaknya terdapat 19.650 tenaga kesehatan masyarakat yang dibutuhkan pada setiap puskesmas dan klinik yang ada di Indonesia. Sedangkan menurut Ditjen Farmalkes, jumlah yang tersedia hanya 13.458 orang saja. Artinya Indonesia masih kekurangan Tenaga Kesehatan Masyarakat sebanyak 6.192 orang.

Tenaga Gizi

Tenaga gizi merupakan ahli di bidang nutrisionis dan dietisien. Tenaga medis yang satu ini mampu menangani pengaturan standar gizi untuk individu, masyarakat umum, ataupun pasien rumah sakit. Adapun jumlah tenaga gizi yang dibutuhkan sebanyak 13.279 orang, sedangkan yang tersedia hanya sebanyak 10.698 orang. Data ini membuktikan dengan jelas bahwa Indonesia masih kekurangan 2.582 orang tenaga gizi.

Tenaga Pelayanan Darah

Salah satu tindakan medis yang memiliki risiko tinggi dan bisa berakibat fatal adalah transfusi darah. Diperlukan seorang tenaga ahli di bidang tenaga pelayanan darah untuk mengatasi hal tersebut. Sayangnya, jumlah tenaga pelayanan darah yang tersedia hanya sebanyak 8.124 orang dari yang dibutuhkan sebanyak 9.825 orang. Maka dari itu, dapat disimpulkan bahwa Indonesia masih kekurangan tenaga pelayanan darah sebanyak 1.701 orang.

Dokter Gigi

Menurut standar yang telah ditetapkan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Indonesia membutuhkan setidaknya 9.825 tenaga kesehatan Dokter Gigi untuk Puskesmas Rawat Inap (Ranap) and Non-Ranap. Sedangkan menurut data Ditjen Farmalkes, Indonesia hanya memiliki 7.127 dokter gigi untuk puskesmas yang berarti masih kekurangan 2.698 orang Dokter Gigi untuk memenuhi standar tersebut.

Apoteker

Seorang Apoteker bertugas untuk meliputi distribusi obat-obatan, menjaga kualitas penyimpanan obat-obatan, termasuk menyeleksi obat-obatan yang sudah kadaluarsa. Seorang apoteker memiliki peranan penting dalam kesembuhan pasien. Namun sungguh disayangkan jumlahnya masih di bawah standar yang dibutuhkan yaitu 12.155 orang dari yang dibutuhkan sebanyak 13.279 orang. Artinya, Indonesia masih kekurangan Apoteker sebanyak 1.124 orang.

Biaya kuliah farmasi di UNNES

Program studi Farmasi UNNES telah berdiri sejak tahun 2019. Meskipun baru berdiri sendiri, sebenarnya program studi ini adalah bagian dari jurusan Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam karena kesamaan bidang pengetahuan yang dimiliki oleh kedua jurusan tersebut. Kurikulum yang diterapkan adalah kurikulum UNNES 2019.

UNNES atau Universitas Negeri Semarang itu sendiri adalah salah satu perguruan tinggi negeri yang terletak di kota Semarang, Jawa Tengah. Program Studi Farmasi tepatnya terletak di Gedung D6 lt. 2 Kampus Sekaran, Gunungpati, Semarang 50229. Lantas berapa biaya kuliah farmasi yang harus dikeluarkan? Berikut penjelasannya.

Universitas Negeri Semarang adalah Perguruan Tinggi Negeri yang telah menerapkan sistem UKT (Uang Kuliah Tunggal) sebagai sistem pembayaran biaya kuliah farmasi. Adapun besaran biaya ditentukan berdasarkan golongan. Golongan 1 atau golongan terendah memiliki besaran biaya sebesar Rp 500.000, sedangkan golongan 7 atau golongan tertinggi memiliki besaran biaya hingga Rp 8.250.000.

Adapun besaran SPI atau Sumbangan Pengembangan Institusi khusus jalur Mandiri dengan kategori 1 sebesar Rp 5.000.000 dan kategori 5 sebesar Rp 25.000.000.

Biaya kuliah farmasi di UNWAHAS

Universitas Wahid Hasyim merupakan perguruan tinggi swasta yang terletak di Jalan Menoreh Tengah X No. 22, Sampangan, Kec. Gajahmungkur, kota Semarang, Jawa Tengah. UNWAHAS telah berdiri sejak tahun 2000 dan hingga kini telah memiliki 16 program studi Sarjana, 2 program studi Pascasarjana, dan program profesi Apoteker. Berapa besaran biaya kuliah farmasi yang dibutuhkan? Berikut penjelasannya.

Program studi Farmasi UNWAHAS hanya menyelenggarakan kelas pagi. Biaya kuliah farmasi yang harus dikeluarkan yaitu UKT (Uang Kuliah Tunggal) yang harus dibayarkan setiap semesternya sebesar Rp 6.500.000. Biaya kuliah farmasi berikutnya yaitu pembayaran SPI sesuai dengan gelombang pendaftaran yang dipilih. Adapun daftar gelombang tersebut dan besaran biayanya antara lain, Gel. 1 Rp 25.000.000, Gel. 2 Rp 30.000.000, Gel. 3 Rp 35.000.000. UKT dan SPI dibayarkan 50 persen setelah calon mahasiswa dinyatakan lolos seleksi ujian.

Pendaftaran kuliah farmasi di UNNES dan UNWAHAS menggunakan Danacita

Ternyata biaya kuliah farmasi tidak begitu mahal. Akan tetapi jika kamu masih merasa keberatan dengan biaya tersebut, Danacita menawarkan solusi untuk mengatasi masalah biaya kuliah. Danacita sudah digunakan oleh banyak mahasiswa sebagai solusi pembayaran. Kamu bisa membayarnya dengan cara dicicil.

Exit mobile version